
JAKARTA (ISL News) – Hari ini, Rabu 7 Februari 2024 PT Cibitung Tanjung Priok Port Tollways atau CTP Tollways selaku pemilik konsesi jalan tol ruas Cibitung – Cilincing terus berkontribusi terhadap upaya meningkatkan efisiensi biaya logistik, yang ditandai dengan pemberian tarif khusus bagi kendaraan milik perusahaan logistik yang bekerjasama dengan CTP Tollways.
Pemberian
tarif tersebut ditandai dengan seremoni tapping perdana bagi tujuh kendaraan
logistik milik PT Dunia Express Transindo (Dunex) pada tanggal 1 Februari 2024
yang bertempat di Gerbang Tol Marunda.
Kendaraan
tersebut terdiri dari truk wingbox, truk container, dan truk car carrier yang
sedang dalam perjalanan menuju berbagai tempat di Timur Jakarta.
Komitmen
CTP untuk terus memberikan dukungan kepada Perusahaan Logistik yang bekerja
sama tertuang dalam Perjanjian Kerja Sama (PKS) kedua belah pihak. Penerapan
program tarif khusus diberikan kepada Perusahaan Logistik dengan
mempertimbangkan jumlah armada dan juga trend traffic yang dimiliki.
"Saat
ini sudah ada lebih dari 10 Perusaahaan Logistik terdaftar bersama kami dengan
jumlah armada yang mencapai lebih dari 1000 unit kendaraan Golongan 2 sampai
dengan 5.
Perusahaan
yang telah menandatangani PKS dengan kami untuk penerapan program tarif khusus,
Dunex kami jadikan sebagai Pilot Project sebagai Perusahaan yang mendaftarkan
jumlah kendaraan terbanyak”. ujar Plh. Direktur Utama PT CTP Tollways – Yaya
Ruhiya
“Penerapaan program tarif khusus ini akan
diberikan dalam kurun waktu 4 bulan dan akan kami evaluasi lebih lanjut untuk
perpanjangan waktu. Kami mengharapkan program ini dapat memberikan user
experience yang lebih baik kepada pengguna jalan tol Cibitung – Cilincing dalam
bentuk layanan jalan tol dengan kondisi yang prima dan meningkatkan
produktivitas armada para pemain logistik. Kerjasama ini juga diharapkan
menjadi awal bagi bentuk kerjasama strategis lainnya yang dapat menjadikan
ekosistem logistik Indonesia lebih kompetitif” tambah Yaya Ruhiya.
“Semoga akses jalan tol Cibitung - Cilincing
yang dioperasikan oleh CTP Tollways ini dapat memberikan kontribusi dalam
kegiatan pengiriman logistik oleh truk angkutan barang, baik dalam kelancaran
dan keamanan pengiriman serta membuat biaya logistik lebih efisien” pungkas
Tony Wijaya selaku Manager Trucking Dunia Express.
Pada
seremoni penerapan tarif khusus di GT Marunda tanggal 01 Februari 2024 lalu
memperlihatkan simulasi penerapan tarif di identifikasi berupa stiker yang
diberikan oleh CTP kepada setiap armada angkutan logistik yang sudah
didaftarkan sebelumnya pada sistem mesin tapping Gerbang Tol.
Armada
yang sudah terdaftar secara otomatis langsung diberikan tarif khusus pada saat
tapping di setiap Gerbang Tol ruas Jalan Tol Cibitung-Cilincing.
(Redaksi
ISL News/email:islnewstv@gmail.com).