Iklan Top Header PT BKI (Persero)


 

terkini

Penyegaran Wajah S-Class

02/04/17, 06:58 WIB Last Updated 2019-09-18T13:45:32Z
Mercedes-Benz S-Class akan mengalami penyegaran wajah (facelift) dan diluncurkan dalam waktu dekat. Jelang peluncurannya, bocoran foto tampang barunya telah lebih dulu beredar.

Facelift mid-cycle pada S-Class generasi terkini menunjukkan sejumlah ubahan baik pada tampilan eksterior maupun interiornya. Selain itu, versi facelift juga menjadi momentum kembalinya nomenklatur klasik pada kasta tertinggi sedan Mercedes-Benz tersebut.


Dari luar, foto yang diedarkan oleh Saudishift tersebut menunjukkan desain baru pada bumper depan dan belakang, di mana di belakang terdapat pemanis pada ujung knalpot. Grafis desain lampu belakang juga diperbarui, sementara lampu utama menggunakan Multibeam terbaru dengan tiga lapis strip LED.

Sentuhan baru pada interior langsung terlihat pada lingkar kemudi dengan desain tiga palang, mengadopsi dari model S-Class Coupe. Layar infotainment pun kini tidak lagi memiliki sekat pemisah, sehingga tampil menyatu dengan layar panel instrumen, membuatnya tampak semakin besar.

Mercedes-Benz sepertinya tergoda dengan fitur kendali gestur seperti milik BMW, yang akan menyematkannya pada infotainment S-Class facelift. Rangkaian fitur baru pendukung pengemudi juga kabarnya akan hadir pada sedan berkode W222 itu, berikut teknologi otonom.


Untuk sentuhan klasik, S-Class facelift pada foto juga menunjukkan emblem seri S560, moniker yang terakhir kali muncul pada awal tahun 1990-an ada generasi W126. Model ini disebut akan gantikan S550 bermesin V8 4.7 liter bi-turbo dengan mesin V8 4.0 liter twin-turbo yang lebih bertenaga dan efisien.

Jadwal peluncuran perdana S-Class facelift akan berlangsung pada New York dan Shanghai Auto Shows, April 2017. 
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Penyegaran Wajah S-Class

Terkini

Topik Populer