JAKARTA
(ISL News) - Memperingati Hari Ulang Tahun ke-11, PT Pelabuhan
Tanjung Priok (PTP Nonpetikemas) kembali menunjukkan komitmennya terhadap
keberlanjutan sosial melalui pelaksanaan aksi Donor Darah 2025, bagian dari
program TJSL bidang sosial.
Kegiatan yang digelar di Pelindo Tower Lantai 5 pada
Jumat (21/11/2025) ini menjadi salah satu rangkaian perayaan HUT PTP
Nonpetikemas yang tahun ini mengusung tema “Innovate to Elevate.” Antusiasme
tinggi terlihat dari partisipasi pegawai PTP Nonpetikemas maupun insan Pelindo
lainnya. Total 140 kantong darah berhasil dikumpulkan dan langsung diserahkan
kepada Palang Merah Indonesia (PMI) untuk mendukung ketersediaan stok darah
nasional.
Direktur Utama PTP Nonpetikemas, Indra Hidayat Sani,
menyampaikan apresiasinya atas semangat para peserta. “Donor darah bukan hanya
bentuk kepedulian, tetapi juga simbol solidaritas dan kebersamaan. Kami bangga
kegiatan ini dapat menjadi bagian dari perayaan HUT perusahaan sekaligus
memperkuat komitmen kami dalam mendukung kesehatan masyarakat,” ujarnya.
Ketua Bidang PSD dan Kemitraan PMI Jakarta Utara, Erna Cahyani, juga mengungkapkan terima kasih atas kontribusi PTP Nonpetikemas. “Kami sangat mengapresisasi kegiatan yang dilakukan oleh PTP, Setiap tetes darah sangat berarti bagi yang membutuhkan. Kantong darah yang terkumpul akan diolah di PMI dan didistribusikan kepada masyarakat yang membutuhkan,” tutur Erna.
Sementara itu, SM Sekretaris Perusahaan PTP
Nonpetikemas, Fiona Sari Utami, menegaskan bahwa program TJSL yang dijalankan
perusahaan merupakan bagian dari komitmen untuk menciptakan nilai bersama.
“Berbagai kegiatan TJSL yang kami lakukan adalah bukti
nyata peran PTP Nonpetikemas sebagai operator terminal nonpetikemas yang tidak
hanya berfokus pada operasional, tetapi juga ingin memberikan dampak positif
bagi masyarakat dan lingkungan,” jelasnya.
PTP Nonpetikemas berkomitmen untuk terus mendorong
partisipasi aktif seluruh elemen perusahaan dalam berbagai kegiatan sosial,
kesehatan, pendidikan, dan lingkungan guna menciptakan pembangunan yang
inklusif dan berkelanjutan.





















