
JAKARTA TANJUNG PRIOK (ISL News) – Hari Senin kemarin (25/3/2024), Regional 2 Tanjung Priok menggelar buka puasa bersama derngan para stakeholder di lingkup Pelabuhan Tanjung Priok dan juga bersama anak – anak yatim piatu, bertempat di Lantai 9 Gedung Pelindo Regional 2.
Kegiatan buka puasa bersama
tersebut dihadiri Executive Director Regional 2 Drajat Sulistyo, Executive General Manager Pelindo Regional 2
Tanjung Priok Adi Sugiri,
para Division Head Pelindo Regional 2 dan karyawan/staf Pelindo Regional 2
Tanjung Priok.
Acara ini juga mengundang
stakeholder khusus di wilayah Pelabuhan Tanjung Priok, di antaranya Kantor
Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Utama Tanjung Priok, Kepolisian Resort Pelabuhan
Tanjung Priok, Kantor Imigrasi TPI Kelas I Tanjung Priok, Kantor KPU Bea Cukai
Tanjung Priok, Kantor Kesehatan Pelabuhan, Komando Terminal Bekang I dan para
pimpinan asosiasi mitra strategis PT Pelindo (Persero).
Acara buka puasa bersama
dirangkai dengan pemberikan santunan kepada beberapa yayasan anak yatim piatu
yang berada di sekitar Pelabuhan Tanjung priok. Dengan harapan agar mereka juga
dapat merasakan kebahagiaan di bulan suci Ramadhan Tahun 2024.
E.GM. Adi Sugiri dalam
sambutannya mengatakan bahwa santunan yang diberikan manajemen Pelindo Regional
2 Tanjung Priok merupakan program bentuk tanggung jawab sosial dan lingkungan
(TJSL) Perusahaan kepada lingkungan di sekitar Pelabuhan, dan bersama
stakeholder yang ada di Pelabuhan Tanjung Priok.
“Manajemen Pelindo berharap
melalui acara puasa bersama di bulan suci Ramadhan, silaturahmi tetap terjalin.
Dengan kerjasama yang baik selama ini terjalin, sehingga tercipta lingkungan
kerja yang aman dan nyaman, baik bagi para pelaku usaha maupun pelanggan di
Pelabuhan Tanjung Priok,”ungkap Adi Sugiri.
(Redaksi ISL News/email:islnewstv@gmail.com).