
JAKARTA UTARA (ISL News) – Hari Sabtu 26 Maret 2022 kemarin, TPK Koja kembali merealisasikan program Corporate Social Responsibility (CSR) nya dengan memberikan bantuan berupa alat-alat kesehatan kepada 13 posyandu yang berada di kelurahan Koja.
Penyerahan bantuan tersebut
dilakukan oleh Manajemen KSO TPK Koja DGM SDM dan Administrasi, Yana Pratapa
yang didampingi oleh Spv. Humas, Didiet Soediyoto Saputro dan senior staff
Humas, Agus Sugiyanto.
Adapun sebagai penerima bantuan
tersebut adalah Lurah Koja, Frimelda Novarita SE yang bertempat di ruang rapat Kantor
Kelurahan Koja yang terletak di Jl. Sindang No.1 RT 5/RW 9 Koja Jakarta Utara
sekaligus memperkenalkan satu-persatu 13 Ketua RW yang berada di bawah
kelurahan Koja, Ketua LMK, Wakil dari PKK Kelurahan dan wakil LSM.
Menurut Lurah Melda, bahwa kegiatan
posyandu sudah 2 tahun ini tidak dilaksanakan karena pandemi covid-19, dan baru
sekarang dapat info dari tingkat Kota bahwa tahun ini sudah bisa melaksanakan
lagi kegiatan Posyandu.
“Semoga dengan adanya realisasi
dari program CSR ini, sinergi antara KSO TPK Koja dan kelurahan Koja dan
masyrakat yang berada pada ring 1 khususnya dapat tetap berjalan dengan baik
dan harmonis,” Ungkap Lurah Melda.
(Redaksi ISL News/email:islnewstv@gmail.com).