Iklan Top Header PT BKI (Persero)


 

terkini

BKS Rohis Sulawesi Selatan Sukses Gelar Sholat Idulfitri di Pelabuhan Makassar

05/05/22, 17:20 WIB Last Updated 2022-05-05T10:22:42Z


MAKASSAR (ISL News) - 
Badan Kerja Sama Pembina Rohani Islam (BKS Rohis) yang merupakan gabungan Keluarga Besar Perhubungan Provinsi Sulawesi Selatan kembali menyelenggarakan Sholat Idulfitri setelah dua tahun terhenti akibat pandemi Covid-19.


Ketua Pengurus BKS Rohis Keluarga Besar Perhubungan Sulsel, Riman S. Duyo mengatakan Sholat Idulfitri dilaksanakan pada Senin, 2 Mei 2022 atau tepat pada 1 Syawal 1443 H, mulai pukul 06.30 Wita hingga selesai.


“Pelaksanaan Sholat Ied berlangsung di depan Gudang 104 dan Lapangan Parkir Pelabuhan Makassar. Bertindak selaku Imam yaitu Abd. Gaffar HN, S.Ag dan Khatib Prof. Dr. H. Lomba Sultan, MA., dengan tema khotbah “Dengan Idulfitri Kita Meraih Kemenangan Spiritual dan Pengendalian Emosional,” terang Riman.


Sholat Idulfitri lanjut dia, dilaksanakan dengan tetap mengikuti protokol kesehatan, yakni seluruh jamaah menggunakan masker.


Selain dihadiri pengurus dan anggota Badan Kerja Sama Pembina Rohani Islam Keluarga Besar Perhubungan Provinsi Sulawesi Selatan, Sholat Idulfitri juga diikuti seluruh masyarakat, utamanya yang berada di sekitar Pelabuhan Makassar.


Setiap tahun BKS Rohis Keluarga Besar Perhubungan Sulsel selalu menggelar Sholat Idulfitri di area Pelabuhan Makassar. Namun selama dua tahun pelaksanaan Sholat Ied ditiadakan karena pandemi Covid-19. “Alhamdulillah pada Idulfitri tahun ini kami kembali dapat melaksanakan Sholat Ied bersama di area Pelabuhan Makassar,” tukas Riman. 

(Redaksi ISL News/Humas Pelindo Regional 4 Makassar/email:islnewstv@gmail.com).  


Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • BKS Rohis Sulawesi Selatan Sukses Gelar Sholat Idulfitri di Pelabuhan Makassar

Terkini

Topik Populer