JAKARTA (ISL News) - Belum lama ini, PT Multi Terminal Indonesia (PT MTI) menggelar Acara Town Hall Meeting Tahun 2022. Acara dilangsungkan di Hotel Harris Kelapa Gading dihadiri oleh Direksi, Para Senior Manager, Para Supervisor Logistik Regional 1 dan Petugas Operasional Operator Alat dengan Pembicara Direktur Utama PT Pelindo Solusi Logistik Joko Noerhudha, dan Direktur Komersial dan teknik PT Pelindo Solusi Logistik Kokok Susanto. Acara ini merupakan kesempatan bagi pekerja PT MTI untuk bertatap muka dan berinteraksi langsung dengan Direksi PT Pelindo Solusi Logistik yang merupakan Subholding PT Multi Terminal dari Cluster Logistik dan Hinterland.
Pada kesempatan ini
Direktur Utama PT Pelindo Solusi Logistik Joko Noerhudha memberikan sejumlah
arahan dan masukan untuk PT MTI ke depan agar lebih meningkatkan kinerja secara
optimal dalam pencapaian target yang harus dicapai di tahun 2022. Serta
harapannya agar PT MTI memperluas bisnisnya dari Sabang sampai Merauke tentunya
dengan pertimbangan kajian inisiatif bisnis yang matang. Sebagai Subholding PT
MTI, PT Pelindo Solusi Logistik akan memberikan dukungan penuh kepada PT MTI
dalam memajukan usahanya. “Jika terdapat kendala-kendala yang membutuhkan
support Subholding, Kami siap akan membantu,” Ujar Direktur Utama PT Pelindo
Solusi Logistik.
Di Acara Town Hall
Meeting diadakan pula diskusi tanya jawab. Pada sesi Diskusi, petugas
Operasional di lapangan menyampaikan terkait dengan kendala-kendala yang
terjadi di lapangan seperti kerusakan alat yang harus segera ditangani, sistem
layanan yang mengalami masalah ketika dalam pelayanan harus direspon cepat demi
kelancaran pelayanan operasional di lapangan. serta Manajemen PT MTI harus
memperhatikan kondisi kesehatan petugas Operasional Alat di lapangan. Dan juga
kedepannya PT MTI dapat mengelola Fasilitas Lini II Pelabuhan Tanjung Priok
yang merupakan bagian dari bisnis logistik.
(Redaksi ISL News/email:islnewstv@gmail.com).